Summon Archon/Archon
Warp
Kebutuhan: 2 High Templar
Research : none,
standard ability
~Dua pejuang High Templar dapat
mengorbankan diri mereka dan menyatu bersama menjadi sebuah
entiti Psionic yang sangat kuat disebut dengan Archon. Ketika
dua High Templar dipilih pilihan untuk menggabungkan mereka
menjadi Archon muncul. Setelah dua templar menyatu menjadi
Archon, mereka tidak dapat berpisah kembali (permanent warp).
~Archon
memiliki 350 Shield dan 10 HP.
~Gabungkanlah
High Templar yang kehabisan energi mana, atau saat anda
memerlukan unit tempur kuat.
~Jika
salah satu High Templar terluka (HP'nya) dan satunya full HP
maka Archon yang terbentuk memiliki full HP, tapi jika
keduanya terluka maka Archon yang terbentuk juga memiliki
damaged HP, tapi tetap saja kuat karena memiliki 350 Shield!
Summon Dark Archon
Kebutuhan:
2 Dark Templar
Research : none, standard ability
~Seperti
saudara mereka High Templar, dua Dark Templar mengorbankan
diri mereka dalam persatuan psionic memberikan kebangkitan
pada Dark Archon. Kekuatan dari Dark Archon adalah psionic
ability yang berbeda dengan Archon biasa, Dark Archon tidak
memiliki kemampuan serangan sama sekali.
~Dark
Archon memiliki 200 Shield dan 25 HP.
~Hukum
HP penggabungan Dark Archon sama dengan Archon.
Psionic Storm
 Kebutuhan:
75 Mana Energy Jarak: 9
Matrix
Unit
Berkemampuan : High Templar
Research: Templar Archive (200 mineral, 200 gas, 120 Build
Time)
~Protoss memiliki kekuatas psikis yang
dapat mereka gunakan untuk membuat 'gelombang' yang sangat
mematikan untuk bentuk kehidupan lain, dengan pemusatan
konsentrasi tingkat tinggi, High Templar memfokuskan
'gelombang' ini menjadi petir energi psikis murni (psi storm).
~Psionic Storm yang dilepaskan akan
melukai semua unit di bawahnya (friendly, musuh, darat,
udara), area storm: 3x3 matrix, damage: 128 (mengabaikan armor
dan upgrade).
~Psionic
Storm dapat melukai unit cloak atau burrow walau tak
terdeteksi(blind psi-storm).
~Psionic
Storm tidak mempengaruhi unit dalam transport, tetapi jika
transport hancur oleh storm, semua unit di dalam transport
juga mati.
~Psionic
Storm tidak memiliki efek apapun terhadap unit dalam sel
stasis.
~Psionic Storm tidak memiliki efek apapun terhadap
building (termasuk bunker).
~Psionic Storm melukai High Templar jika
di-storm pada
dirinya sendiri.
~Psionic Storm tidak
'kumulatif/bertingkat' sehingga melepaskan lebih
dari satu storm pada area/objek yang sama pada saat yang sama
tidak menyebabkan damage lebih besar.
~Dua
atau lebih High Templar dapat melancarkan multiple Psi-Storm
bersamaan, ini ditujukan untuk melukai unit musuh dalam group
besar (menghasilkan area storm yang lebih besar, tanpa
menyebabkan damage yang lebih besar).
~Anda
dapat langsung melancarkan psi-storm dengan high templar
ketika diturunkan dari transport, dan secara cepat memasuki
transport lagi dan lari (seperti AI computer). ~Berikut
ini daftar unit dengan full HP yang langsung mati jika terkena
Psi-Storm (unit harus terkena dari awal storm hingga
akhir/tidak digerakkan):
- Terran unit: SCV, Marine, Firebat, Medic,
Ghost, Wraith, Vulture, Goliath,Dropship, Spider Mine
-
Zerg unit: Larva, Drone, Zergling, Hydralisk, Lurker, Mutalisk, Queen,
Defiler,Scourge, Broodling, Infested Terran
- Protoss unit:
Probe, High Templar, Dark Templar, Observer~Unit
full HP yang memerlukan 2 kali Psi-Storm untuk
dihancurkan:
- Overlord, Siege Tank,Devourer, Guardian, Dropship, Valkyrie,
Science Vessel, Zealot, Dragoon, Dark Archon,
Shuttle, Corsair, Scout, Reaver. ~Unit
full HP yang memerlukan lebih dari 2 kali Storm:
- Ultralisk (4x), Battlecruiser (4x), Carrier
(4x), Archon (3x), Arbiter (3x)
Hallucination
 Kebutuhan:
100 mana energy Jarak:
7 Matrix
Unit
berkemampuan: High Templar
Research: Templar Archive (200 Mineral, 200 Gas, 120 Build
Time)
~Dikabarkan bahwa beberapa High
Templar telah mempelajari untuk membuat duplikat ilusi wujud
lain. Karena duplikat ini tidak memiliki substansi fisik,
sehingga mereka dapat mengorbankannya sebagai umpan serangan musuh.
~Hallucination
menciptakan 2 buah unit ilusi yang memiliki penampakan yang sama
dengan unit yang 'dihalusinasikan'. Ilusi ini dapat
diperintahkan oleh 'pemilik High Templar' untuk menyerang tetapi tidak mengakibatkan
kerusakan apapun pada musuh.
~Hallucination
unit akan tampak sama persis seperti unit asli bagi 'player
lain', kecuali bagi pemilik yang melihat unit tersebut sebagai
unit berwarna biru terang.
~Hallucination
unit menerima double damage dari penyerang.
~Hallucination
unit memiliki masa
waktu maksimal 180 detik dan tidak memerlukan Supply/Pylon.
~Hallucination
unit hilang jika energi mereka habis karena
diserang atau terkena special ability (contoh: EMP Shockwave (Terran Science Vessel).
~Hallucination
unit dari Zerg tidak dapat di-consume.
~Hallucination
unit tidak memiliki special ability: tidak dapat mengangkut,
cloak, magic.
~Hallucination
unit tidak dapat di-recall oleh Arbiter.
~Hallucinatied
High Templar dimanfaatkan untuk mengecoh Queen+Broodling
musuh, Hallucinated Carrier dimanfaatkan untuk mengecoh
Ghost+Lockdown musuh, gabungkan antara unit asli dengan ilusi
untuk menyulitkan musuh mentarget lockdown.
~Hallucination
unit dipakai untuk decoy/pengecoh, untuk membuat unit musuh
menyerang ilusi, sementara unit sebenarnya melakukan tugasnya
(dibelakangnya atau dari tempat lain), biasanya dipakai untuk
Shuttle, Carrier, dan Arbiter. Hallucination Carrier tidak
dapat menyerang karena tidak memiliki dan tidak bisa membangun
interceptor.
~Untuk
scouting, hallucination unit sangat bermanfaat, anda dapat
mengirim mereka kedalam area berbahaya tanpa khawatir
kehilangan unit mahal. Anda dapat mencari titik lemah musuh,
apa pasukan yang dimiliki musuh, atau hanya sekadar mencari
ekspansi musuh dengan unit 'gratis'.
~Intimidasi
adalah salah satu taktik untuk hallucination, musuh yang
diserang oleh 30 hallucinated archon, carrier, atau bahkan 4
Grup Dragoon akan sangat terkejut dan bingung, ingatlah untuk
menyertakan beberapa unit asli untuk mengelabui musuh, jika
musuh melihat unit penyerang anda tidak mengakibatkan
kerusakan sama sekali (meski besar jumlahnya) mereka akan
segera sadar bahwa dirinya dikecoh :P.
Cloaking Field
Kebutuhan:
none

Area: 5x5 matrix
Unit berkemampuan: Arbiter
Research: none, standard ability Arbiter.~Semua
unit yang berada dalam jangkauan Arbiter secara otomatis
berada dalam status cloak tanpa memerlukan energi.
~Cloaking
field menyembunyikan semua unit milik anda (termasuk unit
Zerg/Terran milik anda).
~Arbiter
tidak dapat menyembunyikan dirinya sendiri atau saling
menyembunyikan dengan arbiter lain.
Recall
 Kebutuhan:
150 Mana Energy 
Jarak:
Tidak Terbatas (dalam peta)
Unit berkemampuan: Arbiter
Research: Arbiter Tribunal (150 Mineral, 150 Gas, 166 Build
Time)~Shuttle adalah alat transport udara utama bagi
pasukan darat Protoss, tetapi Protoss menyadari bahwa
kemampuan untuk secara cepat membawa pasukan tempur ke medan
perang sangatlah penting.
~Recall menciptakan portal
ruang-waktu, dan semua unit yang memasuki 'vortex akan secara
instan muncul di bawah Arbiter yang membangkitkan Recall.
~Recall
membuka 'wormhole' seluas 5x5 matrix yang men-teleport semua
unit friendly ke dalam wormhole ke unit pembangkit.
~Anda tidak dapat me-Recall unit sekutu, hanya unit milik anda
sendiri.
~Anda tidak dapat me-Recall unit darat ke daerah yang secara
normal tidak dapat mereka (unit darat) lalui, contoh: Air,
Lava, Angkasa, Jurang, dsb.
~Recall
mempengaruhi unit ras lain (Zerg atau Terran) selama unit
tersebut adalah milik anda.
~Recall
tidak mengubah status unit, unit yang di-recall masih berada
dalam status mereka, contoh: saat anda me-recall Siege Tank
(milik anda), maka tank tersebut masih berada dalam status
siege saat muncul.
~Recall
tidak dapat mentransport unit yang berada dalam sel stasis.
~Recall
dimanfaatkan untuk aksi ofensif maupun defensif, ofensif
berarti anda mentransport unit penyerang anda ke daerah musuh
untuk menyerang, defensif berarti anda mentransport unit anda
di lokasi tertentu ke daerah markas anda yang sedang diserang
untuk mempertahankannya.
~Recall
efektif digunakan pada unit darat saat anda akan menyerang
lokasi yang sulit dijangkau melalui darat (contoh:
Dragoon/Reaver/Zealot Recall).
Stasis Field
 Kebutuhan:
100 Mana Energy Jarak:
9 Matrix
Unit berkemampuan: Arbiter
Research: Arbiter Tribunal (150 Mineral, 150 Gas, 100 Build
Time)~Arbiter mampu membuat sel
ruang-waktu, semua unit yang terperangkap dalam sel
ruang-waktu ini menjadi berada di luar jangkauan interaksi
normal. Unit yang terperangkap dalam sel stasis tersebut tidak
dapat bergerak, menyerang, ataupun diserang, unit tersebut
benar-benar 'kebal' dari efek apapun (bahkan nuklir).
~Sel
perangkap yang dibangkitkan arbiter memiliki jangkauan area
3x3 matrix, sel stasis ini memiliki masa waktu 40 detik, tidak
ada cara apapun untuk mempercepat lepasnya unit dari sel
stasis.
~Unit
dalam sel stasis tetap memiliki status energi mereka, tetapi
tidak melakukan regenerasi shield (protoss), atau HP (zerg),
dan tidak dapat di-repair.
~Stasis
Field dapat dilancarkan pada unit cloak yang tidak terdeteksi
tetapi tidak pada unit yang burrow.
~Stasis
Field digunakan untuk membekukan beberapa atau banyak unit
musuh yang bergerak dalam grup. Jika dilakukan dengan tepat,
anda dapat membekukan 8 dari 12 Carrier musuh, sehingga anda
dapat menghancurkan 4 Carrier lainnya dengan mudah.
~Stasis
Field dapat anda manfaatkan untuk melindungi unit anda
sendiri, dari serangan musuh, bahkan nuklir. Jika Carrier anda
di-lockdown dan dinuklir, stasis-lah carrier tersebut, nuklir
tidak melukai unit dalam stasis. Sementara itu anda dapat
memanggil bala bantuan.
~Anda
dapat juga Stasis Field untuk melindungi unit anda dari efek Plague , Psionic Storm, Spawn Broodling (di-stasis sebelum Spawn
Broodling dilancarkan), Nuclear Strike, Irradiate. Tunggulah efek
special ability tersebut habis unit anda akan tetap dalam
status sebelum anda stasis.
Feedback
Kebutuhan:
50 Mana Energy Jarak:
10 Matrix
Unit berkemampuan: Dark Archon
Research : none, standard ability Dark Archon.~Semua Dark Archon berkekuatan
mentransformasikan energi psikis, sedemikian hebatnya sehingga
mereka memiliki teknik yang dapat mempengaruhi energi makhluk
lain, menciptakan efek umpanbalik yang menghancurkan, Dark
Archon mengubah energi musuh menjadi daya hancur terhadap unit
tersebut (senjata makan tuan).
~Unit yang
terkena efek Feedback kehilangan seluruh mana energy dan
menerima luka sejumlah energi yang hilang tersebut. Jika
energi mana lebih besar dari energi HP (hit point), maka unit
tersebut mati/hancur.
~Feedback
tidak dapat mempengaruhi building dengan energi (comsat,
shield battery).
~Feedback
tidak mempengaruhi unit tanpa energi (unit non magic).
~Feedback
dapat dilancarkan pada: Medic, Science Vessel, Ghost,Battlecruiser, Wraith, Queen, Defiler, High
Templar, Corsair, Arbiter, and Dark Archon.
~Feedback
adalah spell yang cepat, anda dapat memanfaatkannya untuk
mem-feedback Science Vessel yang berusaha meng-EMP anda, jarak
dan kecepatan spell feedback lebih jauh/tinggi. Anda dapat
membunuh 5 unit musuh (High Templar, Corsair,
Wraith, Science Vessel, Queen, Defiler, Ghost, Medic, Dark
Archon(upgraded)) dengan
1 Full Energy Upgraded Dark Archon (250e) secara simultan,
lakukan feedback berturut-turut pada unit musuh yang
bergerombol, anda dapat melakukannya dengan cepat.
Mind Control
Kebutuhan:
150 Mana Energy + Seluruh Shield Jarak:8
Matrix
Unit berkemampuan: Dark Archon
Research: Templar Archive (200 Mineral, 200 Gas, 120 Build
Time)
~Kemampuan untuk menguasai pikiran
makhluk lain telah lama dianggap mustahil. Inilah senjata
utama dari kemampuan Dark Archon. Melalui usaha yang keras,
kemauan, dan energi, Dark Archon mendominasi pikiran makhluk
lain. Unit dan kekuatannya akan menjadi milik Dark Archon.
~Dark
Archon dapat mengontrol unit apapun secara permanen saat kemampuan ini
dilancarkan, kemampuan ini memerlukan 150 mana dan akan
menyedot/menghabiskan semua shield Dark Archon tersebut setelah
dilancarkan, sehingga Dark Archon tersebut menjadi sangat
lemah.
~Setiap
unit yang di-curi akan memerlukan supply mereka sendiri
(Supply Depot untuk Terran, Overlord untuk Zerg, dan Pylon
untuk Protoss).
~Anda
dapat mencuri worker/unit pembangun musuh (SCV, Probe, Drone),
sehingga anda dapat membangun koloni baru. Bahkan anda dapat
mengontrol 600 unit jika anda memiliki dan membangun ketiga
ras (Protoss, Zerg, Terran) secara bersamaan.
~Anda
dapat melakukan oversupply jika mencuri unit Protoss musuh
(status Pylon anda lebih dari 200).
~Unit
yang tidak dapat dicuri: Spider Mine, Larva,
Scarabs, dan Interceptor.
~Saat
anda mencuri unit transport musuh, semua unit didalamnya juga
anda miliki.
~Hallucinated
unit musuh akan hilang jika anda mind control.
~Mind
Control mentransfer semua special unit upgrade pada unit yang
anda curi, tetapi tidak pada weapon/attack, armor, dan shield
upgrade. contoh: Jika anda mencuri Science Vessel dengan
kemampuan Irradiate dan memiliki Upgrade status 3W/3A, maka
yang anda dapatkan adalah Science Vessel dengan kemampuan
Irradiate dengan upgrade status 0W/0A.
~Mind
Control tidak mem-bypass tech tree yang anda miliki, sehingga
jika anda mencuri Carrier tetapi anda tidak memiliki Fleet
Beacon, anda tetap tidak bisa membangun Carrier pada Stargate
anda.
~Setelah
dicuri, semua daftar perintah yang diberikan pada unit
tersebut akan dibatalkan, jika anda mencuri Battle Cruiser
yang bergerak menuju ke markas anda, perintah move tersebut
dihentikan. Perkecualian ada pada Ghost yang telah meluncurkan
nuklir (tetapi nuklir belum jatuh), anda harus membatalkan
serangan nuklir tersebut atau membiarkannya.
~Jika
anda mencuri Ghost, dan anda tidak memiliki nuclear silo, anda
tidak dapat melancarkan Nuclear Strike.
~Anda
dapat mengontrol critter pada map, dapat anda pakai untuk
melakukan scouting area musuh, tetapi unit critter tersebut
otomatis akan diserang jika berada dalam jarak jangkauan
serangan unit/building musuh karena critter tersebut tidak
netral lagi.
Maelstrom
Kebutuhan:
100 Mana Energy Jarak:
10 Matrix
Unit berkemampuan: Dark Archon
Research: Templar Archive (100 Mineral, 100 Gas, 120 Build
Time)
~Semua
unit darat/udara biologis/organik dalam area target efek
Maelstrom (3x3 matrix) akan lumpuh (tidak dapat attack, move
atau melancarkan special ability) untuk beberapa detik (cukup
singkat).
~Maelstrom
dapat dilancarkan untuk memunculkan dan membekukan unit cloak
(ghost, dark templar, atau unit organik darat yang bersembunyi
dibawah arbiter cloaking field).
Maelstrom tidak dapat digunakan untuk mendeteksi atau
dilancarkan pada unit yang terkubung (burrowed unit-zerg).
~Maelstrom
sangat efektif digunakan pada zerg, karena semua unit zerg
adalah organik.
~Mael-Psi-Storm
(Maelstrom dan Psi-Storm) adalah kombinasi yang sangat bagus,
lakukan dengan cepat Maelstrom pada unit mush (terutama unit
udara zerg), kemudian pilih templar dan segera Psi-Storm unit
musuh yang berada dalam pengaruh Maelstrom, unit musuh
tersebut tidak bisa menghindari Psi-Storm sama sekali.
Disruption Web
Kebutuhan:
1 25 Mana Energy
Jarak:
9 Matrix
Unit berkemampuan: Corsair
Research: Templar Archive (200 Mineral, 200 Gas, 80 Build
Time)~Corsair dapat
melancarkan Disruption Web pada area target, semua unit darat
dan building dalam area tersebut dipengaruhi oleh Web sehingga
tidak dapat melakukan serangan. Efek Disruption Web akan
hilang setelah beberapa waktu, ditandai dengan menghilangnya
kabut putih yang menyelimuti area target.
~Disruption
Web digunakan pada defensive building ( Missile
Turret, Bunker,Photon Cannon, Sunken Colony, dan Spore Colony) sehingga
anda dapat melakukan serangan.
~Unit
darat dalam web tidak dapat menyerang, tapi dapat diserang
oleh unit musuh yang tidak berada dalam web.
~Unit
darat tetap dapat bergerak dan melancarkan special ability
meskipun berada dalam web.
~Disruption
Web bermanfaat untuk 'membongkar' area defensif kuat musuh
(kombinasi Siege Tank/Bunker/Missile Turret).
=[A]=
#Detonator#
Sumber: Blizzard Entertainment |